Kisah Rasulullah SAW. menerima undangan seorang wanita



Ketika Nabi saw. sedang berjalan pulang dari acara jenazah, seorang wanita mengundang beliau ke rumahnya, Maka Nabi saw. dan para sahabar r.hum mengunjungi rumah wanita itu. ketika makanan telah dihidangkan, para sahabat dan orang di sekeliling beliau melihat Nabi saw. susah menelan makanan itu.

Sabda beiau, “tampaknya daging kambing ini telah di ambil tanpa seizin dari pemiliknya”

Jawab wanita itu, “ya Rasulullah, aku telah menyuruh seorang lelaki untuk membeli kambing di pasar, tetapi tidak ia dapatkan,sedangkan tetanggaku telah membeli seekor kambing, maka kusuruh seseorang kesana untuk membelinya dan menanyakan harganya, tetapi pemiliknya sedang tidak ada di tempat. Jadi istrinyalah yang menjual kambing itu kepadaku”

Lalu Nabi bersabda , “bagikanlah daging ini kepada tawanan” (abu dawud)

Bagi rasulullah saw. yang berkepribadian luhur, makanan syubhat tersangkut di tenggorokan beliau bukanlah sesuatu yang luar biasa. Dan bagi para sahabat dan orang orang yang memiliki ketaqwaan yang di atas rata-rata sering mengalami hal yang demikian.

Komentar